Cara Menentukan Jenis Fanspage Untuk Bermain Adsbreak

Admin

Cara Menentukan Jenis Fanspage Untuk Bermain Adsbreak
Dalam dunia adsbreak , banyak sekali jenis-jenis fanspage yang akan digunakan oleh kita untuk memperoleh pendapatan . salah satunya adalah dengan mengetahui jenis fanspage yang cocok untuk kita gunakan nantinya . salah satu fanspage yang paling fenomenal dan paling langka adalah fanspage submit review . ada juga fanspage auto ijo dan fanspage monetize biasa . lalu , apa sih perbedaan masing-masing fanspage tersebut ?


Jenis – Jenis Fanspage Facebook

jenis fanspage monetize menentukan kemudahan kita dalam bermain adsbreak . ada beberapa fanspage monetize yang jika diupload video , akan langsung hijau . ada juga setelah upload video tidak langsung hijau . melainkan menunggu agar disetujui oleh facebook. lalu apa saja jenis-jenis fanspage tersebut ?

Fanspage Monetize Biasa

fanspage monetize biasa ini sering kali dimiliki oleh para pemain adsbreak . fanspage monetize yang biasa jika kita upload video ke fanspage harus menunggu persetujuan dari pihak facebook. agar video yang diupload cepat hijau , fanspage monetize ini harus dilakukan banding kelayakan monetisasi video .cara banding kelayakan monetisasi video ,bisa kalian simak pada link berikut Cara Menghijaukan Video Adsbreak Dengan Mudah . fanspage monetize biasa harus dilakukan optimasi yang penuh agar pendapatan berjalan lancar . jenis fanspage ini biasanya memiliki interaksi yang organik atau interaksinya bagus .

Fanspage Monetize Submit Review

Fanspage monetize submit review ini memiliki keunikan tersendiri dibandingkan fanspage monetize yang lainya . fanspage submit review merupakan fanspage langka yang tidak bisa kita peroleh dengan teknik apapun . hanya keberuntungan saja kita bisa mendapatkan fanspage tersebut . fanspage submit review memiliki tombol khusus yaitu ” Kirim Untuk Ditinjau” .

tombol tersebut berfungsi untuk mengirimkan permintaan ke facebook agar menyetujui monetisasi video sebelum video tersebut dipublikasikan . video yang kita upload nanti ditinjau terlebih dahulu oleh facebook . jika peninjauan fanspage monetize biasa membutuhkan waktu 1-5 hari , fanspage submit review hanya membutuhkan waktu 5-10 menit saja .Fanspage ini memiliki harga jual yang sangat tinggi . kisaran 2,5 juta – 3jt untuk satu fanspage submit review .

Fanspage Auto Hijau

Fanspage auto hijau ini sebenarnya berasal dari fanspage submit review . jika kita sering mengisi fanspage submit review dengan konten yang menarik interaksi pengikut , lama kelamaan tombol kirim untuk ditinjau nya akan hilang sendiri dan berganti menjadi fanspage auto ijo . fanspage auto ijo ini memiliki keunggulan yang unik . jika kita upload video apapun yang durasinya diatas 3 menit , tidak harus menunggu persetujuan dari facebook lagi . video akan terpublikasikan dan logo dollar langsung berubah menjadi hijau .

Fanspage ini memiliki harga yang cukup tinggi yaitu kisaran 3 – 4,5 juta untuk satu fanspage auto ijo . fanspage jenis ini paling banyak diminati oleh pemain adsbreak . fanspage jenis ini biasanya memiliki nilai CPM tersendiri . CPM jenis fanspage ini biasanya mendapatkan angka yang tinggi dibandingkan CPM fanspage monetize biasa .
Admin
Load comments